Diposting oleh Marco Regusta | 0 komentar

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah

Pada tanggal 13 Juli 2016 lalu, siswa-siswi baru SMA Gembala Baik melaksanakan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah atau yang biasa kita sebut MPLS. Kegiatan MPLS ini dilaksanakan selama dua hari. Pada hari pertama, para calon siswa/i melaksanakan upacara bendera. Tidak hanya itu, teman-teman juga dipertunjukkan oleh tarian-tarian daerah, ekstra pramuka dan ekstra paskibra yang keren dan bagus banget.

Tarian Daerah

Pramuka

Paskibra

Kegiatan MPLS mengajarkan mengenai pendidikan kewarganegaraan, tata tertib, kurikulum 2013 yang berlaku di SMA Gembala Baik, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dengan baik dan benar, pelatihan baris berbaris atau PBB, dan disertai juga dengan permainan yang dipimpin oleh para siswa senior.

Menurut kami, MPLS ini adalah memori indah yang tidak terlupakan nih teman. Sebab masa-masa MPLS ini kita banyak mendapatkan pelajaran hidup yang berguna. Di kegiatan MPLS ini kita juga diajarkan mengenai pendidikan kewarganegaraan, tata tertib, kurikulum 2013 yang berlaku di SMA Gembala Baik, serta kita di ajarkan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dengan baik dan benar.

Pembahasan Kurikulum 2013

Pelatihan Baris Berbaris

Bukan itu saja, teman-teman se-angkatan juga diajak untuk bermain games yang dipimpin oleh para senior. Namun sebelum itu, teman-teman yang lain dikelompokkan menjadi beberapa kelompok kecil. Pada games tersebut, pertama kita disuruh untuk berdiri membentuk lingkaran yang besar. Setelah itu kita diharuskan untuk memasukan tali  rafia secara bergantian sambil menyanyikan sebuah lagu. Setelah bermain games, kita juga diajari pelatihan baris berbaris atau PBB. Setelah melewati masa MPLS selama dua hari, teman-teman se-angkatan resmi menjadi siswa/i SMA Gembala Baik. kami harap apa yang telah dilalui teman-teman semua akan selalu dikenang.

Post Comment

0 komentar: